29 December 2011

Today

Mata ini masih perih rasanya...
Kelopak mata pun bengkak, orang bilang mataku jadi sipit.

Sekitar jam 09.30 pagi ini, tubuhku tiba-tiba mendadak lemas.
Ya, lebih tepatnya bisa dibilang pingsan.

Beberapa orang yang ada diruangan menjadi panik
Tubuh ini sudah dingin
Mereka berusaha menyadarkan aku
Saat tersadar, lidah ini kaku, aku kejang-kejang
Mba Dina memasukkan sendok ke mulutku, dia takut lidahku tergigit karena gigiku terus saja beradu, menggeretak...
Beberapa orang bahkan mengira aku kesurupan
Mereka juga melumuri telapak kakiku dengan berbagai macam obat penghangat
Aku menangis menjerit sementara tubuhku tetap kejang-kejang

Setelah hampir 5 jam seperti itu, akhirnya akupun tenang
Aku lihat jam sudah menunjukkan hampir pukul 14.00

Begitulah cerita yang kudengar saat aku tersadar dengan luka di pelipis dan lebam di lengan.

28 December 2011

Ciri-Ciri Orang Munafik

Dari Abdullah bin Amr radhiallahu anhuma bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

أَرْبَعٌ مَنْ كُنَّ فِيهِ كَانَ مُنَافِقًا خَالِصًا وَمَنْ كَانَتْ فِيهِ خَصْلَةٌ مِنْهُنَّ كَانَتْ فِيهِ خَصْلَةٌ مِنْ النِّفَاقِ حَتَّى يَدَعَهَا إِذَا اؤْتُمِنَ خَانَ وَإِذَا حَدَّثَ كَذَبَ وَإِذَا عَاهَدَ غَدَرَ وَإِذَا خَاصَمَ فَجَرَ
“Empat hal bila ada pada seseorang maka dia adalah seorang munafiq tulen, dan barangsiapa yang terdapat pada dirinya satu sifat dari empat hal tersebut maka pada dirinya terdapat sifat nifaq hingga dia meninggalkannya. Yaitu, jika diberi amanat dia khianat, jika berbicara dia dusta, jika berjanji dia mengingkari, dan jika berseteru dia berbuat kefajiran”.
(HR. Al-Bukhari no. 89 dan Muslim no. 58)


Dari Abu Hurairah radhiallahu anhu dia berkata: Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

إِنَّ أَثْقَلَ صَلَاةٍ عَلَى الْمُنَافِقِينَ صَلَاةُ الْعِشَاءِ وَصَلَاةُ الْفَجْرِ وَلَوْ يَعْلَمُونَ مَا فِيهِمَا لَأَتَوْهُمَا وَلَوْ حَبْوًا
“Sesungguhnya shalat yang paling berat dilaksanakan oleh orang-orang munafik adalah shalat isya dan shalat subuh. Sekiranya mereka mengetahui keutamaan keduanya, niscaya mereka akan mendatanginya sekalipun dengan merangkak.”
(HR. Al-Bukhari no. 657 dan Muslim no. 651)

No Tittle

TAK ADA BUKTI = H O A X

-____________________________-''

27 December 2011

Liburan?

Hfffftt... baru aja dapat info
Ternyata udah pulang sejak tgl 19 kemaren --(*__*")--
Mana janjinyaaaaaaa???
Janji adalah utang, lha ini kebalik...Utang adalah janji!
Kayanya ga ada perubahan, masih sama...
Tapi kok aku ga lihat si hitam dipakai yaaaa

Di cari : Pria Sejati

Miss You, Be....



Miss disini memiliki 2 arti:
Miss : merindukan
Miss : kehilangan



hwaaaa....jadi pengen jalan-jalan ke Taman Ujung en Pantai Perasi -___-"

Rindu


Aku rindu...
Rindu dengan sapaanmu di setiap pagi
Rindu dengan teriakanmu saat aku tak membalas pesanmu
Rindu dengan pesan yang mengabarkan semua kegiatanmu
Rindu dengan kata "mimikri"
Rindu dengan wajah yang selalu berubah saat difoto
Rindu dengan si putih yang selalu mengantar pergi kemanapun
Rindu dengan adik-adik kecil lucu yang datang menyambutku
Salam untuk semua malaikat kecil itu, Be...

22 December 2011

What should I do?

Malam ini sedih lagi..
Tuhan, ampuni aku..
Tuhan, berikanlah petunjukmu..
Tuhan, bila memang Kau memberiku gula..
Berilah rasa manis itu padaku..
Tapi mengapa aku merasakan pahit?
Apakah ada yang salah dengan aku?

Baru saja aku membaca sebuah kalimat..
Kalimat yang membuat aku risih mendengarnya..
Entah untuk yang keberapa kali..
Rasanya seperti trauma..
Serasa otak ini berputar-putar..
Saraf² didalamnya menuntunku menuju suatu bagian..
Bagian dalam otak dimana memori itu tersimpan..

Ketika itu, aku hanya terdiam bagai patung..
Ingin menjerit sekeras-kerasnya..
Tapi tak bisa..
Serasa hati dan pikiran tak sejalan..

Di lain waktu, tubuhku menjadi kejang-kejang..
Lidahku kaku tak bisa bicara..
Aku menangis..menangis dan menangis..


God help me, pleaaaasseee..
What should I do?

Ilustrasi kehidupan yang luar biasa..

Ada seorang dokter yang sedang bergegas masuk ke dalam ruang operasi..

Ayah dari anak yang akan dioperasi menghampirinya dan berkata:
"Kenapa lama sekali anda sampai ke sini?
Apa anda tidak tahu, nyawa anak saya terancam ijka tidak segera di operasi?" Labrak si ayah."

Dokter itu tersenyum dan menjawab, "Maaf, saya sedang tidak di Rumah Sakit tadi, tapi saya secepatnya ke sini setelah ditelepon pihak Rumah Sakit."

Kemudian ia menuju ruang operasi, setelah beberapa jam ia keluar dengan senyuman di wajahnya. " keadaan anak anda kini stabil."
Tanpa menunggu jawaban sang ayah, dokter tersebut berkata "Suster akan membantu anda jika ada yang ingin anda tanyakan."
Dokter tersebut lalu pergi.

"Kenapa dokter itu angkuh sekali? Dia kan sepatutnya memberikan penjelasan mengenai keadaan anak saya!" Sang ayah berkata pada suster.

Sambil meneteskan airmata suster menjawab :"Anak dokter tersebut meninggal dalam kecelakaan kemarin sore, ia sedang menguburkan anaknya saat kami meneleponnya untuk melakukan operasi pada anak anda. Sekarang anak anda telah selamat, ia bisa kembali berkabung." (-__-)"

JANGAN PΕRNΑН TERBURU-BURU MENILAI SESEORANG..
Tapiiii maklumilah tiap jiwa disekeliling kita yang menyimpan cerita kehidupan tak terbayangkan di benak kita.


Dan saat ini aku pun mengalami hal yang intinya serupa dengan kejadian diatas.
Orang di luar sana tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi.
Mereka men-judge aku dengan dengan dugaan dan kesimpulan yang mereka buat sendiri, tanpa konfirmasi padaku.

Mereka tahu apa???
Mereka tak pernah tahu apa yang aku alami
Mereka tak pernah tahu apa yang aku rasakan

(@_@)

08 December 2011

Priyayi

Hmmm... tadi aku mendengar istilah priyayi
Sampai hari ini aku masih belum mengerti dengan arti kata priyayi

Adakah yang tahu ?
Apakah priyayi itu dari golongan bangsawan?
Apakah priyayi itu dari golongan orang kaya?
Apakah priyayi itu dari golongan orang berpendidikan tinggi?
Ataukah ada arti lainnya?

Mengapa dari tampang bisa dinilai orang itu priyayi atau bukan?
Pepatah bilang " don't judge the book by its cover" ?

VuL oF LuV