16 October 2016

Sinopsis I Fine Thank U Love U

Ini film komedi. Banyak adegan yang ga masuk akal yang tujuannya buat lucu2an. Misalnya membunuh cicak dengan cara menjepitnya di pant*t. Hahaha...

Bercerita tentang seorang guru bahasa Inggris, Pleng, yang dimintai tolong oleh salah seorang muridnya bernama Kaya (ceritanya si Kaya orang Jepang). Kaya pindah bekerja di cabang Amerika (masih perusahaan yang sama). Sebelum berangkat ke Amerika, Kaya menemui Pleng untuk mengucapkan terima kasih karena dia jadi lancar bahasa Inggris sehingga bisa lulus test ke Amerika, dia juga minta tolong ke Pleng untuk memutuskan pacarnya yang bernama Gym. Awalnya Pleng menolak, karena hal itu kan urusan pribadi kenapa Kaya tidak melakukannya sendiri. Kaya tidak mau karena dia tidak bisa bahasa Thailand. Pleng bingung, bukannya selama ini mereka berpacaran, lalu bagaimana mereka berkomunikasi? Kaya bilang semua hanya demi $ex. Kaya berusaha membujuk Pleng agar mau membantunya, bahkan kaya membelikan Pleng sebuah tas mahal (LV bo...). Melihat tas itu, Pleng akhirnya bersedia membantu Kaya.

Pleng menghubungi Gym (mungkin nomernya udh dikasih tau Kaya) mereka janjian ketemuan di Coffee Bean. Pleng menyampaikan pesan dari Kaya pada Gym. Gym marah, dia ga terima, dia ga mau putus. Dia lalu meminta pada Pleng untuk mengajarinya English secara privat, bahkan dia sudah memberi uang untuk biaya privat sampai selesai. Gym berencana untuk ikut test perusahaan yang akan diadakan 2 bulan lagi, dia ingin menyusul Kaya ke Amerika.

Setiap hari Pleng dan Gym bertemu di Coffee Bean untuk les privat. Banyak kejadian lucu mewarnainya. Belum lagi ada fans Pleng yang sengaja ikut kursus hanya demi PDKT, namanya Pruek. Awalnya Pleng tertarik pada Pruek, tapi tiba2 dia jadi illfeel karena ternyata Pruek suka lagu Country (ada adengan di kapal layar dimana Pruek memegang tangan Pleng dan menyuruh Pleng untuk tutup mata. Pleng mengira Pruek akan memberinya cincin, eh ternyata mau nyanyi lagu country. Hahahaha). 

Hari yang ditunggu akhirnya tiba. Gym mengikuti test. Pleng mulai gelisah karena dia akan ditinggal Gym ke Amerika. Nampaknya benih2 cinta mulai tumbuh. Kenyataannya, pada pertanyaan wawancara yang terakhir Gym menjawab dengan asal2an (dia ditanya siapa nama pendiri perusahaan? "Doraemon" katanya. Hahaha). Rupanya dia mengubur rencana untuk pergi ke Amerika menyusul Kaya. Dia juga jatuh cinta pada Pleng. 😄💕💞

No comments:


VuL oF LuV